Coffee Morning Perkenalan Kepala Kantor dan Para Pejabat Eselon IV Bea Cukai Bandar Lampung

Bandar Lampung, 15 November 2017 telah dilaksanakan acara Coffee Morning Perkenalan Kepala Kantor dan Eselon IV baru bersama segenap Stakeholders di wilayah KPPBC TMP B Bandar Lampung (Bea Cukai Bandar Lampung). Acara dimulai pada pukul 09.00 dengan diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya. Kemudian ditayangkan video ucapan selamat datang kepada Kepala Kantor baru Bapak Muhammad Hilal Nur Solihin dari segenap Pegawai dan Stake Holder/Pengguna Jasa di lingkungan KPPBC TMP B Bandar Lampung.

Acara kemudian dilanjutkan dengan sambutan sekaligus perkenalan diri oleh Kepala KPPBC TMP B Bandar Lampung Muhammad Hilal Nur Solihin beserta jajaran Eselon IV baru yaitu Anton Suhendro sebagai Kepala Seksi P2, NurCahyono Mustika Jati sebagai Kepala Seksi PLI, Agus Sulistyo sebagai Kepala Seksi Perbendaharaan, dan 3 (tiga) orang Kepala Seksi Pelayanan Kepabeanan Cukai yaitu Budi Irawan, Elva Nely, Dwi Arya Praja.

Setalah acara perkenalan dilanjutkan dengan pemaparan Kuesioner tentang Kegiatan Pengukuran Dampak Ekonomi Fasilitas Kawasan Berikat dan Kemudahan Impor Tujuan Ekspor oleh Kepala Seksi PKC Agus Heru Apriliadi Richard, Yang dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Kegiatan pengukuran untuk mengetahui apakah pemberian fasilitas TPB (Tempat Penimbunan Berikat) dan KITE (Kemudahan Impor Tujuan Ekspor) sudah tepat sasaran dalam rangka mencapai tujuannya yaitu untuk mendukung upaya peningkatan dan pengembangan nasional. Untuk dapat mengisi kuisioner tersebut dapat membuka link http:/bit.ly/fastKITE untuk perusahaan KITE dan http://bit.ly/kawasanberikat untuk KB. Diakhir acara dilaksanakan sesi foto bersama Kepala Kantor dan jajaran Eselon IV beserta seluruh Stakeholders yang hadir pada acara tersebut.