Bea Cukai Tanjungpandan Mengadakan Kegiatan Pembinaan Pegawai Dalam Rangka Penguatan Integritas

Bea Cukai Tanjungpandan kembali mengadakan kegiatan pembinaan pegawai dalam rangka penguatan Integritas, dengan tema penguatan integritas pegawai dalam pelaksanaan tugas , sebagai salah satu langkah antisipasi penyalahgunaan teknologi informasi dan komunikasi di Indonesia khususnya instansi Bea dan Cukai bagi seluruh pegawai di Bea dan Cukai Tanjungpandan
Pegawai ditekankan memahami terkait prinsip keamanan yang meliputi kerahasiaan, integritas serta ketersediaan data dalam era transformasi ini, sehingga pegawai perlu untuk memahami Security Awareness, Jerry Kurniawan selaku Kepala Kantor Bea Cukai Tanjungpandan dalam briefing menekankan kepada seluruh pegawai untuk terus bekerja baik, menjaga integritas, meningkatkan profesionalisme, serta menjaga nama baik Kementerian Keuangan, serta waspada dengan modus modus penyalahgunaan dunia digital , serta mengingatkan perlunya pengelolaan user dan kata sandi (password).
 


Pada kegiatan yang dihadiri oleh seluruh pejabat dan pegawai ini Jerry juga memaparkan tentang sikap dasar pegawai DJBC. Dalam penjelasannya sikap dasar yang dimiliki oleh DJBC yakni KLIK-JUJUR yang merupakan singkatan dari Korsa, Loyal, Inisiatif, Korektif, dan Jujur merupakan representasi dari Nilai-nilai Kementerian Keuangan yakni Integritas, Profesionalisme, Sinergi, Pelayanan, dan Kesempurnaan.
Diharapkan dengan dimulai dari hal integritas akan berdampak pada sikap-sikap lainnya sebagaimana yang telah disebutkan dalam Nilai-nilai Kementerian Keuangan maupun sikap dasar DJBC.