Peringatan Hari Oeang ke 73, Bea Cukai Tasikmalaya Gelar Acara Latihan Menembak

Tasikmalaya (29/109) - Bea Cukai Tasikmalaya bersama instansi Kementerian Keuangan lainnya melaksanakan latihan menembak eksekutif yang bertempat di lapangan menembak Brigrif Raider 13 Galuh, Tasikmalaya. Kegiatan latihan menembak eksekutif ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh KPPBC TMP C Tasikmalaya, dalam rangka memperingati Hari Oeang ke-73 yang jatuh pada tanggal 30 Oktober 2019. Selain itu sebagai sarana silaturahmi dan wujud sinergitas antar pimpinan instansi. Kegiatan menembak tersebut dikuti oleh beberapa perwakilan Pejabat dan Pegawai dari instansi Kementerian Keuangan dan instansi lainnya Se-Periangan Timur. Kegiatan dimulai dengan dengan briefing penggunaan senjata dan dilanjutkan dengan praktik menembak. Diharapkan kegiatan tersebut dapat mempererat kerjasama dan komunikasi antara Bea Cukai dengan instansi Kementerian Keuangan lainnya.