Kesiapan Bea dan Cukai Cirebon dalam Seremoni Pelepasan Jamaah Umrah melalui BIJB Kertajati

Majalengka - Dalam rangka memudahkan masyarakat Jawa Barat untuk beribadah umrah, Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) yang terletak di Kertajati, Majalengka mulai dioperasikan. Sabtu (13/10/2018) dilakukan penerbangan perdana bagi jamaah umrah yang berasal dari wilayah Ciayumajakuning.

Berkaitan dengan kesempatan tersebut, dilakukan seremonial pelepasan jamaah oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Sejumlah kepala instansi Imigrasi dan Karantina mengikuti acara tersebut, termasuk juga Kepala KPPBC TMP C Cirebon, Agung Saptono.

Lebih lanjut, pada kegiatan tersebut, tim Bea Cukai Cirebon turut menunjukkan kesiapannya dalam melayani penumpang. Sebanyak 176 jamaah umrah diterbangkan dari tanah air ke tanah suci menggunakan pesawat Boeing 737-800 milik Lion Air pada kesempatan tersebut. (*)