Genjot Ekspor Kerajinan Perak, Bea Cukai Yogyakarta Berikan Sosialisasi ke Pengusaha

Yogyakarta (08/10) - Pada tanggal 08 Oktober 2019, bertempat di D'Senopati Malioboro Grand Hotel, Bea Cukai Yogyakarta menjadi narasumber dalam acara Bimbingan Teknis Peningkatan Daya Saing Ekspor Perhiasan Perak yang diadakan oleh Direktorat Ekspor Produk Industri dan Pertambangan, Direktorat Jenderal Perdagangan Luar Negeri, Kementerian Perdagangan. Acara ini dilaksanakan dalam rangka mendukung peningkatan ekspor perhiasan perak serta kapasitas UKM pengrajin perak di Yogyakarta.

Acara tersebut dihadiri oleh para pengusaha perhiasan perak yang berada di Daerah Istimewa Yogyakarta dan para narasumber dari PT. Antam, PT. Niki Joyo, Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia dan Bea Cukai Yogyakarta.

Para narasumber yang dihadirkan kali ini diharapkan mampu memberikan wawasan untuk menjawab tantangan yang dihadapi dalam pengembangan ekspor perak. Tantangan tersebut antara lain adalah bahan baku yang masih didominasi impor, kendala permodalan, kapasitas SDM, desain produk, dan akses pasar.
Tiap-tiap narasumber memaparkan materi yang sebagian besar isinya merupakan dukungan atau kontribusi yang dapat mereka berikan untuk membantu peningkatan daya saing ekspor perhiasan perak di Indonesia, khususnya di DIY

Narasumber dari Bea Cukai Yogyakarta memaparkan materi mengenai ketentuan kepabeanan di bidang Ekspor dengan memberikan penjelasan bahwa proses pembuatan dokumen ekspor di Bea Cukai mudah dan kami siap membantu apabila masyarakat ada yang ingin mengurus dokumen ekspor.

Seluruh rangkaian kegiatan diikuti oleh peserta dengan antusias. Kegiatan sosialisasi semacam ini diharapkan mampu memberikan kontribusi yang positif bagi para pengusaha perhiasan perak yang ada di Daerah Istimewa Yogyakarta. Sinergi Bea Cukai Yogyakarta dengan para instansi terkait serta para pengusaha/praktisi dalam melakukan sosialisasi diharapkan mampu memberikan pengetahuan secara komprehensif. Karena segala tantangan dan problematika perdagangan dan perekonomian Indonesia sejatinya membutuhkan kerjasama dari kita semua.

#beacukairi
#beacukaimakinbaik
#beacukaijogja
www.bcyogyakarta.beacukai.go.id