Bea Cukai Mengajar di SMA Negeri 1 Banjarmasin dan SMK Negeri 1 Banjarmasin

Pada tanggal 31 Agustus 2017 lalu Bea Cukai Banjarmasin melakukan kegiatan Bea Cukai Mengajar (BCM)  dengan tema "Bea Cukai Hadir untuk Membangun Negeri" dengan mengambil lokasi di SMA Negeri 1 Banjarmasin dan SMK Negeri 1 Banjarmasin. Dalam kegiatan tersebut diberikan penjelasan tentang peran Kementrian Keuangan RI dalam pengumpulan dana guna membiayai pengeluaran negara dan tugas mengatur keuangan negara dan memberikan pemaparan tentang tugas dan fungsi DJBC sebagai unsur dari Kementrian Keuangan RI.

       Di sela pemaparan ditampilkan pula games dan uji keterampilan kepada para siswa dengan tujuan untuk memupuk rasa persaudaraan dan kebersamaan di antara mereka. Khususnya kepada para siswa diberikan motivasi agar timbul kepedulian dan peran aktifnya dalam mendukung tugas dan fungsi Kementrian Keuangan RI pada umumnya, dan DJBC pada khususnya sebagai instansi penopang penerimaan dan pengatur keuangan negara. Pada akhirnya, tim BCM memberikan arahan tentang cita-cita kepada para siswa selepas lulus dari SMA dan SMK untuk turut membangun negeri melalui Kementrian Keuangan RI.