Apel Rutin Bulanan Kantor Pusat Bea Cukai

Jakarta (17/06/2019) - Bea Cukai kembali melaksanakan kegiatan Apel Bersama di lingkungan Kantor Pusat pada hari Senin, 17 Juni 2019. Direktur Audit Kepabeanan dan Cukai, Kushari Suprianto sebagai Pembina Apel menghimbau kepada seluruh jajaran pegawai Bea dan Cukai untuk terus berusaha menjadi Aparatur Sipil Negara yang kehadiran dan kinerjanya sangat diharapkan dan bermanfaat bagi institusi dalam mencapai visi dan misi.

Disisi lain, dalam mencapai visi untuk menjadi instusi kepabeanan terkemuka di dunia, Bea Cukai melalui Direktorat Audit telah ditunjuk sebagai  Country’s Coordinator on Post Clearance Audit Asean selama dua periode hingga tahun 2020. Selain itu, dalam menjalankan fungsi revenue collector, pada bulan Mei 2019, Direktorat Audit telah menerbitkan tagihan audit  226.8 Milyar Rupiah.

Apel kemudian dilanjutkan dengan kegiatan Halal Bi Halal yang diikuti oleh Direktur Jenderal Bea dan Cukai beserta jajaran Pejabat dan pegawai DJBC.