Tingkatkan Sinergi Wilker Bandara Silangit Lakukan Koordinasi Antar Instansi Wilker

Silangit. 26 November 2019, Balai Karantina Pertanian Kelas II Medan menyelenggarakan kegiatan Koordinasi Peran Karantina Pertanian dalam rangka Pelayanan Lalu Lintas Media Pembawa OPT (Organisme Pengganggu Tumbuhan)/ OPTK (Organisme Pengganggu Tumbuhan Karantina) dan HPH (Hama Penyakit Hewan)/ HPHK (Hama Penyakit Hewan Karantina) dengan para Stake Holder dan instansi terkait di wilayah kerja Bandara Internasional Silangit.

Acara ini dibuka langsung oleh Kepala Balai Karantina Pertanian Kelas II Medan, Hafni Zahara, menyebutkan dalam sambutannya bahwa peran karantina tidak kalah pentingnya dengan instansi lain yang juga melakukan pelayanan di bandara, yang perlu diberikan perhatian khusus karena berhubungan dengan ancaman terhadap kesehatan baik itu masyarakat maupun makhluk hidup yang ada di dalam negeri. Tugas dan funsi utama dari karantina ini yakni mencegah masuknya hama penyakit hewan karantina dan organisme pengganggu tumbuhan karantina agar tidak menyebar di negara kita.

Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk sinergi antar instansi yang melakukan pengawasan dan pelayanan penumpang yang berada di wilayah kerja Bandara Internasional Silangit. Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa instansi terkait diantaranya Balai Karantina Hewan, Angakasa Pura II, Bupati Tapanuli Utara, Avsec, Air Asia, Imigrasi, Karantina Ikan, dan beberapa instansi terkait yang juga berada di wilayah kerja Bandara Internasional Silangit.

Dalam rangkaian acara, masing-masing instansi melakukan pemaparan tugas dan fungsi serta bagaimana teknis pengawasan dan pelayanan yang dilakukan di bandar. Dari pemaparan masing-masing instansi dapat disimpulkan memang sangat diperlukan koordinasi antar instansi dan para stake holder demi tercapainya pengawasan dan pelayanan yang maksimal sehingga dapat dicegah hal-hal ynag dapat merugikan baik instansi maupun masyarakat didalam negeri.

Harapan kedepannya, semoga bandara ini semakin maju dan dapat dimaksimalkan fungsinya sebagai Bandara bertaraf Internasional dan bisa memberikan pelayanan yang baik.