Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Eselon V dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Pegawai Negeri Sipil

Bandung, 17 Juni 2017, bertempat di aula lantai 3 Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Jawa Barat, sebanyak 24 orang telah dilakukan pengambilan sumpah atas dilantiknya menjadi pejabat Eselon V berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Bea dan Cukai Nomor: KEP-306/WBC.09/UP.9/2019. Selain itu, sebanyak 4 orang pegawai Calon Pegawai Negeri Sipil juga telah diambil sumpah menjadi Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Kantor Wilayah DJBC Jawa Barat.

Pengambilan sumpah dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah DJBC Jawa Barat, Saipullah Nasution, dan dilaksanakan berdasarkan agama dan kepercayaan masing-masing pegawai di hadapan para rohaniawan.

Kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara oleh perwakilan pegawai, Kepala Kantor Wilayah, Kepala Bagian Umum, Efrizal, serta Kepala Bidang Kepatuhan Internal, Dhanang Kuswidodo. Selanjutnya, dilakukan penyematan tanda jabatan oleh Kepala Kantor Wilayah kepada perwakilan pejabat eselon V.

 

Setelah prosesi pengambilan sumpah selesai, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian arahan Dirjen sebagai Hasil Raker Integritas oleh Kepala Kantor Wilayah DJBC Jawa Barat. Arahan Dirjen ini sebagai tindak lanjut atas fenomena Operasi Tangkap Tangan oleh KPK dan masih terdapat temuan sidak terkait pungli di Bea Cukai padahal Indeks Persepsi Integritas tahun 2018 di Kemenkeu dan DJBC naik secara signifikan.

Untuk menyikapi fenomena ini maka DJBC perlu melakukan hal-hal sebagai berikut:
1.    Penguatan integritas;
2.    Penerapan rewards dan punishment yang optimal;
3.    Mengelola tantangan penegakan integritas di era kemajuan teknologi;
4.    Pendekatan pengelolaan SDM khususnya bagi generasi milenial yang saat ini mendominasi.

Apabila rewards/apresiasi dan punishment telah optimal namun tetap terdapat pegawai yang tidak berintegritas maka bimbingan terus dilakukan sembari tidak ragu untuk memberikan sanksi yang tegas kepada yang bersangkutan. Disamping itu, perlu perbaikan pola mutasi terutama untuk daerah-daerah remote agar tidak dijadikan tempat “buangan”, melainkan dijadikan final test bagi pegawai yang akan dipromosi.

Semoga dengan penyampaian arahan Dirjen ini, seluruh pejabat Eselon V yang telah dilantik dan PNS yang baru diangkat dapat bekerja dengan integritas yang tinggi dan dapat menjadi teladan bagi pegawai DJBC lainnya.

#Beacukaijabarkahiji
#Beacukaimakinbaik