BEA CUKAI TANGERANG ADAKAN MEDIA VISIT KE TANGERANG EKSPRES

Tangerang (3/10) - Dilaksanakan kunjungan Bea Cukai Tangerang bersama Kantor Wilayah DJBC Banten menuju Tangerang Ekspres. Tangerang Ekspres merupakan salah satu rekan media yang berada di wilayah kerja Bea Cukai Tangerang, tepatnya di Cikokol, Kota Tangerang. Kunjungan yang bertajuk Media Visit dilatarbelakangi oleh sinergi dan silaturahmi yang diharapkan dapat terjalin dengan baik antara Bea Cukai Tangerang dengan media, khususnya media-media lokal.

Media Visit dipandu oleh Kepala Seksi Bimbingan Kepatuhan dan Hubungan Masyarakat, Partogi Siahaan dan Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi, Wisnu Nuryanto. Di Tangerang Ekspres, kehadiran Bea Cukai disambut baik dan digelar sesi diskusi mengenai ikatan yang akan dijalin kemudian. Rudi Susanto, General Manager Tangerang Ekspres menyempatkan waktunya untuk berdiskusi bersama kami.

Diskusi ringan yang berjalan dipenuhi dengan materi-materi menarik mengenai jurnalistik, penulisan, dan lain sebagainya. Sudah menjadi tugas dan fungsi sebagai Humas Bea Cukai untuk paham dan mengerti hal-hal mengenai jurnalistik. Kerja sama ini pun didasari atas pentingnya melakukan pembelajaran dari para praktisi yang profesional. Sebelumnya, kerja sama Bea Cukai Tangerang dengan Tangerang Ekspres telah dibangun dalam beberapa giat press conference serta press release yang digelar Bea Cukai Tangerang.

Kini, penguatan sinergi terus diupayakan mengingat banyaknya tantangan dalam perjalanan komunikasi, baik kepada masyarakat luas maupun para pengguna layanan. Ruang lingkup yang semakin luas membuat Bea Cukai Tangerang terus melakukan perbaikan dan merangkul masyarakat hingga kepercayaan sepenuhnya didapat.

Diharapkan dengan penguatan sinergi dan jalinan silaturahmi yang dilakukan Bea Cukai Tangerang bersama Tangerang Ekspres dan media lokal lainnya dapat membuahkan hasil yang bermanfaat baik bagi Bea Cukai Tangerang juga Tangerang Ekspres sebagai media pendukungnya.

Jalin sinergi, ciptakan Bea Cukai yang semakin baik!

<