Bea Cukai Maluku Laksanakan Program Pembinaan Mental Pegawai

Ambon (14/03/2018) - Bertempat di ruang Aula, Bea Cukai Maluku melaksanakan kegiatan program pembinaan mental bagi pejabat dan pegawai Kristiani. Kegiatan ini dipimpin oleh Kabag Umum Kanwil Bea Cukai Maluku, Marlyn Rhonda Loupatty, dimulai dengan doa bersama dan diisi dengan nyanyian pujian, selanjutnya membaca Alkitab dan mendengarkan renungan pagi.

Bacaan yang dibawakan pada pagi ini terambil dari Kitab Matius 7:1-11. Dalam renungan pagi, Marlyn Rhonda Loupatty, menekankan bahwa dalam hidup baik sosial ataupun bekerja tidak boleh saling menghakimi satu sama lain. Saling mengintrospeksi diri dan hormat akan satu dan lainnya menjadi kunci untuk mencapai hasil yang baik, dalam hal kinerja ataupun kehidupan sosial. Setelahnya acara dilanjutkan dengan nyanyian pujian dan doa bersama sebagai penutup kegiatan.